Blogger Tricks


0

Our Green Inspiration: Richard Louv Jaringan Anak dan Alam

Riau Pos - For Us Senin, 05 Desember 2011


           

            Banyak hal yang bisa dilakukan untuk ikut berpartisipasi menjaga lingkungan ini. Tak hanya dengan menanam saja, misalnya juga dengan menulis seperti yang biasa dilakukan oleh Green Student Journalist (GSJ). Nah, itu juga lah yang dilakukan oleh Richard Louv.

            Louv adalah seorang jurnalis dan penulis delapan buku tentang hubungan antara keluarga, alam dan masyarakat. Melalui buku ketujuhnya yang berjudul Last Child in the Woods: Saving Our Children From Nature-Deficit Disorder, Louv menyelidiki hubungan anak-anak dan alam dalam konteks sejarah.
            Istilah nature-deficit disorder digunakan oleh Louv untuk menggambarkan konsekuensi negatif yang akan akibat dari kontak fisik anak yang jarang dengan alam. Inilah yang akhirnya mengundang perhatian internasional tentang hubungan antara anak dan alam.
            Lalu hal ini pun akhirnya menginspirasi Louv untuk mendirikan sebuah jaringan anak dan alam yang diberi nama Children and Nature Network. Ini adalah sebuah organisasi yang membantu dan membangun gerakan untuk menghubungkan anak-anak sekarang juga generasi mendatang dengan alam. Gerakan ini juga bertujuan agar setiap anak bisa bermain, belajar dan tumbuh bersama alam. Untuk melihat berbagai kegiatan mereka kita bisa mengunjungi websitenya di http://www.childrenandnature.org.
            Semua yang dilakukan Louv pun berbuah manis. Kini buku Last Child in the Woods: Saving Our Children From Nature-Deficit Disorder sudah diterjemahkan ke dalam 10 bahasa dan diterbitkan di 15 negara yang ada di seluruh dunia. Tak hanya itu saja pada tahun 2008 Louv juga dianugerahi Audubon Medal yang diberikan oleh Audubon National Society. Bahkan sebelumnya ia juga menerima Cox Award pada tahun 2007 yang merupakan kehormatan tertinggi dari Clemson University untuk prestasi berkelanjutan dalam pelayanan publik.
            Louv juga menerima the 2008 San Diego Zoological Society Conservation Medal,  the 2008 George B. Rabb Conservation Medal from the Chicago Zoological Society, dan the 2009 International Making Cities Livable Jane Jacobs Award. Ia juga menjadi ketua kehormatan untuk Canada's national Children and Nature Alliance bersama artis Robert Bateman. Louv juga banyak menulis untuk media-media terkenal seperti The New York Times, The Washington Post dan juga The Times from London. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Louv bisa dengan mengunjungi websitenya yaitu http://www.RichardLouv.com. (afra-gsj/int/new)

Biodata:
Nama Lengkap : Richard Louv
Tahun Lahir                  : 1949
Nama Istri                    : Kathy Frederick Louv
Nama Anak                  : Jason (29 tahun) dan Matius (23 tahun)

KUTIPAN:
“Pendidikan berbasis gerakan lingkungan di semua tingkat pendidikan akan membantu siswa untuk menyadari bahwa sekolah tidak hanya mengajarkan tentang pertahanan dan kesopanan, tetapi juga jalan menuju dunia yang lebih luas”. (An environment-based education movement--at all levels of education--will help students realize that school isn't supposed to be a polite form of incarceration, but a portal to the wider world)

0 komentar:

Posting Komentar