Blogger Tricks


0

Info Green: Emisi CO2 Naik 20 Tahun Terakhir

Riau Pos - For Us Selasa, 13 Desember 2011


Emisi CO2 dalam 20 tahun terakhir ini yakni antara tahun 1990-2010 mencapai rekor tertinggi sepanjang sejarah. Secara global emisi ini telah meningkat sebanyak 45 persen dan mencapai 33 miliar ton. Hal ini dirilis dalam laporan dengan judul Long-term trend in global CO2 emissions. Laporan ini disusun oleh Joint Research Center milik European Commision (EC) dan PBL Netherlands Environtmental Assesssment Agency.
Dalam laporan ini disebutkan bahwa Negara yang tergabung dalam EU-27 serta Rusia mampu menurunkan emisi CO2 sebesar 7 dan 28 persen. Sementara Amerika Serikat malah naik sebesar 5 persen dan Jepang tetap.
Meski laporan ini menunjukkan adanya upaya penggantian sumber energy dari bahan bakar fosil ke nuklir dan energy terbaharukan. Namun, ternyata tidak mampu mengatasi lonjakan permintaan atas listrik dan transportasi global yang umumnya paling banyak datang dari Negara berkembang. Hal ini perlu diatasi kedepannya untuk mencegah pertumbuhan emisi gas rumah kaca seperti yang disepakati dalam Bali Action Plan dan perjanjian Cancun. (afra-gsj/int/new)

0 komentar:

Posting Komentar