Blogger Tricks


0

Shrilk, Alternatif Material Bioplastik Terkuat

Riau Pos - For Us Minggu, 26 Februari 2012
 
SERANGGA: Serangga bisa menjadi alternatif untuk bioplastik.

   SETIAP manusia di bumi ini pasti pernah menggunakan plastik. Tentu saja kita tahu bahwa plastik juga merupakan musuh besar lingkungan saat ini. Dikarenakan membutuhkan ratusan tahun untuk menguraikan olastik tersebut.

   Oleh karena itulah penelitian untuk mendapatkan pengganti dari plastik ini terus berlanjut. Ternyata bukan hanya tumbuhan saja yang menjadi objek eksperimen dari para peneliti, hewan pun kini mulai dilirik. Kini, selain dari udang dan ayam,ilmuwan juga telah berhasil mengembangkan bioplastik yang diinspirasi dari serangga.

   Ilmuwan dari Wyss Institute for Biologically Inspired Engineering di Harvard University telah mampu membuat material plastik terkuat. Ini dibuat dari campuran laba-laba dan udang. Paduan kedua jenis arthropoda ini menghasilkan bioplastik yang bisa diubah-ubah kekuatannya. Hasilnya diberi nama shrilk yang mempunyai elastisitas yang tinggi. (afra-gsj/int/new)

0 komentar:

Posting Komentar