Blogger Tricks


0

Buah Aro Tumbuh Besar Sepanjang Sungai Rokan

Riau Pos - For Us Senin, 23 April 2012 ,
Yusri Syam

BUAH  Aro dalam bahasa Inggris disebut dengan fig. Buah ini tergolong kepada kelompok Rosales yaitu keluarga Moraceae (Mulberry family).  Buahnya sebagian besar dapat dimanfaatkan. Disepanjang Sungai Rokan tempat habitatnya sangat banyak jenisnya, lebih dari 20 jenis.

Buah aro disebut juga buah blobuk merupakan buah dari kayu ara yang tumbuh besar.  Kelompok tanaman ini di Sungai Rokan tergolong kedalam kayu besar dan tinggi, sehingga disebut dengan rajo kekayuan (raja kayu).

Kayu aro dimanfaatkan oleh hewan lain seperti burung enggang, burung tontogun, dan tidak ketinggalan hewan air seperti ikan tongkurulang dan  ikan lainnya
Aro pompan dimanfaatkan untuk obat, aro boselo serta bosalam diyakini tempat orang sumunian (makhluk halus).

Ada yang meyakini bahwa kayu aro selalu terdengar orang menangis, bertimang, meratap bahkan berzikir. Dari sumber tertentu bahwa aro alias fig, ficus disebut juga dengan kayu aro berbuahkan aro (buah rao).  Dalam bahasa arab disebut dengan buah tin, dan juga disebut dalam Alquran surat At-Tin.***

0 komentar:

Posting Komentar